.

Banner Call Of Duty

Home » » Disinyalir, Ada Wilayah Tambang Baru Di Kolaka Utara

Disinyalir, Ada Wilayah Tambang Baru Di Kolaka Utara

Written By Fitra on Tuesday 4 June 2013 | 18:33

Sebuah wilayah pertambangan ditemukan di wilayah kabupaten kolaka utara, tepatnya di desa Koreiha Sebelah Timur Dusun 6 Waitompo’e Lametusa Barat dengan Luas Sekitar 7000m persegi, potensi yang dimiliki wilayah pertambangan ini adalah tambang batu bara dan beberapa bahan tambang murni lainnya yang terkandung dalam lapisan perut bumi.
Hal senada juga dibenarkan oleh Bapak USMAN. DP yang saat ini menjabat sebagai Kepala Desa Koreiha “Iya benar memang di wilayah tersebut ditemukan oleh warga lokasi yang katanya adalah tambang batu bara luasnya kurang lebih 7000m persegi” Ungkap Kepala Desa Koreiha ini.
Kepala Desa Koreiha : USMAN. DP
setelah melakukan penelusuran lebih lanjut mengenai hal tersebut, seorang warga yang pernah mengunjungi lokasi tersebut mengungkapkan bahwa “Saya pernah ke lokasi itu bersama dengan beberapa orang teman, kala itu kami ingin menyalakan sebuah api namun korek kami basah karena hujan makanya kami menggunakan batu-batu sekitar untuk menyalakan api dan terrnyata benar bahwa batu-batuan yang ada di wilayah tersebut sangat banyak kandungan batu baranya” ungkap warga tersebut sembari melihat ke arah pegunungan tersebut.

Hingga saat ini, belum ada kepastian berapa kandungan batu bara dan nilai tambang yang ada di wilayah tersebut namun kuat dugaan bahwa wilayah tersebut sudah memiliki kandungan yang lebih dari cukup untuk mengelola pertambangan.
Bagikan Artikel ini Dengan :

0 Tanggapan :

.
 
Support : Blogspot | Template | FaceBook
Copyright © 2013. . - All Rights Reserved
Template Created By Mas Template Di Publikasikan Oleh Fitra Martono
Proudly powered by Blogger